8 Manfaat Jus Tomat dan Wortel Untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Manfaat jus tomat dan wortel untuk kesehatan tentu sangat banyak. Jus yang terbuat dari tomat dan wortel menawarkan manfaat kesehatan yang signifikan karena kaya akan nutrisi. Kombinasi kedua bahan ini menyediakan antioksidan, vitamin, dan mineral yang esensial untuk mendukung kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Tomat dan wortel juga mengandung serat serta berbagai mineral penting untuk tubuh, termasuk magnesium, kalium, dan fosfor. Selain itu, jus dari kedua bahan ini juga sarat dengan antioksidan seperti beta karoten, likopen, lutein, dan zeaxanthin. Nah berikut manfaat jus tomat dan wortel untuk kesehatan:

1. Membantu Menjaga Imunitas

Jus tomat dan wortel dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh berkat kandungan vitamin A, vitamin C, dan likopen yang terdapat pada keduanya. Nutrisi ini memainkan peran krusial dalam menjaga agar sistem kekebalan tubuh tetap kuat dan terlindungi dari berbagai penyakit.

2. Membantu Menjaga Kesehatan Mata

Wortel memiliki manfaat penting untuk kesehatan mata berkat kandungan vitamin A, lutein, dan zeaxanthin yang dimilikinya, yang berperan dalam mencegah penyakit katarak. Ditambah dengan likopen dari tomat dalam jus tersebut, kombinasi ini membantu melindungi mata dari kerusakan oksidatif dan degenerasi.

3. Menjaga Kesehatan Jantung

Jus tomat dan wortel juga berkhasiat untuk menjaga kesehatan jantung. Dengan kandungan kalium dan antioksidan yang tinggi, jus ini membantu menjaga tekanan darah tetap stabil, mencegah hipertensi, dan menurunkan kadar kolesterol jahat.

4. Menurunkan Kadar Kolesterol

Manfaat jus tomat dan wortel untuk kesehatan yang berikutnya adalah dapat membantu menurunkan kadar kolesterol. Kandungan senyawa antioksidan seperti beta-karoten, flavonoid, likopen, dan polifenol yang terdapat dalam wortel dan tomat berperan dalam menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah. Hal ini berkontribusi pada pengurangan risiko penyakit jantung.

5. Dapat Membantu Mencerahkan Kulit

Untuk mendapatkan kulit yang sehat dan cerah, coba rutin mengkonsumsi jus tomat dan wortel. Minuman ini mengandung vitamin C dan beta karoten yang dapat merangsang produksi kolagen dan menjaga kelembapan kulit. Selain itu, jus ini juga kaya akan likopen yang membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan radikal bebas.

6. Dapat Membantu Meningkatkan Fungsi Otak

Meminum jus tomat dan wortel dapat mendukung kesehatan otak berkat kandungan flavonoid dan likopen yang berperan dalam menjaga fungsi otak serta meningkatkan kemampuan berpikir dan daya ingat. Selain itu, nutrisi seperti serat, antioksidan, vitamin, dan mineral yang terkandung dalam jus ini juga membantu mencegah gangguan memori dan risiko stroke

7. Mengurangi Risiko Kanker

Jus tomat dan wortel kaya akan antioksidan. Kandungan tersebut tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan kulit dan sistem kekebalan tubuh, tetapi juga dapat mengurangi risiko beberapa jenis kanker, termasuk kanker payudara, prostat, mulut, paru-paru, dan kandung kemih.

Meskipun demikian, masih diperlukan penelitian tambahan untuk memahami efektivitas dan keamanan minuman ini. Jadi, jus tomat dan wortel sebaiknya tidak dijadikan sebagai terapi utama untuk mengatasi penyakit kanker.

8. Menurunkan Berat Badan

Konsumsi rutin jus tomat dan wortel dapat membantu membuat perut terasa kenyang lebih lama dan menekan nafsu makan. Minuman ini sangat cocok untuk mereka yang sedang menjalani diet penurunan berat badan. Selain itu, agar hasil penurunan berat badan lebih efektif, penting juga untuk mengonsumsi makanan sehat dan menjalani rutinitas olahraga setiap hari.

Itulah 8 manfaat jus tomat dan wortel untuk kesehatan. Selain yang sudah dijelaskan diatas masih banyak lagi manfaatnya. Oleh karena itu tidak ada salahnya untuk mulai meminum jus tomat dan wortel secara rutin.